Idul Fitri di Tengah Pandemi Covid-19, Rektor UIN Imam Bonjol Padang Keluarkan Surat Terkait Perayaan Idul Fitri 1441 H di Masa Covid-19

Idul Fitri merupakan hari yang ditunggu-tunggu oleh setiap umat muslim sedunia, setelah menjalankan ibadah puasa selama bulan ramadhan. Ada perasaan sedih bercampur senang ketika Ramadan mendekati garis finish.

Di satu sisi, ada rasa sedih karena bulan mulia yang penuh rahmat dan ampunan itu akan segera berakhir. Sebab, nuansa spiritual Ramadan tidak akan pernah bisa dirasakan pada bulan lainnya. Di sisi lain, ada juga rasa gembira akan datangnya Idul Fitri yakni hari kemenangan bagi umat Islam. Di hari Idul Fitri, umat muslim yang telah menjalankan ibadah Ramadan selama sebulan diganjar oleh kemenangan, dimana umat kembali dalam keadaan fitrah atau suci

Tak seperti ramadhan sebelumnya, kali ini ramadhan datang ketika maraknya wabah pandemi covid-19 yang mengharuskan setiap orang melakukan social distancing dan menjauhi kerumunan. Tentu saja, hal ini menyebabkan mereka tak dapat menjalankan ibadah sholat taraweh seperti ramadhan sebelumnya, yang dilakukan di Mesjid atau Mushola. Namun, tak jarang pula masih terlihat beberapa Mesjid atau Mushola masih aktif melakukan ibadah sholat taraweh berjamaah.

Terkait beberapa hari lagi akan datangnya Idul Fitri 1441 H, Rektor UIN Imam Bonjol Padang, bapak Prof. Dr. H. Eka Putra Wirman, Lc., M.A mengeluarkan surat Nomor: B.817/Un.13/R/B.I/KS.02/05/2020 tentang Perayaan Idul Fitri 1441 H di Masa Covid-19.

Adapun isi dari surat tersebut antara lain:

Rektor dan seluruh pimpinan Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H. Mohon maaf lahir dan batin. Ja’alanallahu minal aidin wal faidzin.

Berhubung Idul Fitri 1441 H dirayakan saat masih maraknya penyebaran covid-19, maka disampaikan kepada seluruh keluarga besar UIN Imam Bonjol Padang agar tetap menjalankan protokol kesehatan penanganan dan penanggulangan penyebaran covid-19 secara konsisten.

Mari kita manfaatkan media-media komunikasi yang ada untuk menyampaikan permohonan maaf dan tetap menjalin silaturahim. Semoga dengan berkomunikasi secara daring/online, kehangatan dan semangat kekeluargaan di antara kita tetap senantisa dapat dipupuk dan dirawat.

Kemudian, mari kita do’akan bersama semoga pandemi Covid-19 dapat segera berakhir, sehingga kita dapat kembali melaksanakan aktivitas di kampus sebagaimana biasanya.

Surat tersebut dikeluarkan pada Rabu, 20 Mei 2020.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *