Novizal Wendry Jadi Pembicara dalam FGD Pembukaan Prodi Ilmu Hadis UIN Batusangkar

Padang-Batusangkar, 18 Oktober 2022

Dosen Program Studi Ilmu Hadis memberikan kuliah umum dalam acara Forum Group Discussion di UIN Mahmud Yunus Batusangkar. FGD tersebut diadakan pada hari selasa, 18 Oktober 2022. Acara FGD dimaksudkan untuk memberikan wawasan bagi para sivitas akademika di UIN Mahmud Yunus Batusangkar dalam pembukaan program studi Ilmu Hadis Program Studi Ilmu Hadis yang akan dibuka tersebut akan bertempat pada Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah UIN Mahmud Yunus Batusangkar.

Dosen Prodi Ilmu Hadis yang mendapat kehormatan dalam mengisi acara tersebut adalah Dr. Novizal Wendy, MA. Dalam pemaparannya, Novizal Wendry menyampaikan pentingnya prodi Ilmu Hadis dalam menjawab tantangan masa di masa depan dari sisi ilmu pengetahuan dan kebudayaan. Prodi Ilmu Hadis merupakan pengembangan dari Prodi Tafsir Hadis yang dimekarkan menjadi dua prodi dan prodi yang lain adalah prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir. Prodi Ilmu Hadis penting untuk dibuka untuk menjadi prodi yang mengusung paradigma keilmuan dengan fokus kajian melalui hadis kawasan. Prodi Ilmu Hadis yang akan dibuka berdasarkan pada visi yang mengusung tentang interaktif dan interkonektif. Novizal Wendy juga menjelaskan tantangan yang akan dihadapi baik dari segi keilmuan, dosen serta pengabdian dalam mengembangkan ajaran Islam dari sisi Hadis.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *