Lecturer Series 1 Prodi Aqidah dan Filsafat Islam

Padang, 19 Mei 2023
Prodi Aqidah dan FIlsafat Islam (AFI) Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama UIN Imam Bonjol Padang mengadakan kegiatan bertajuk Lecturer Series yang mengangkat tema “Eksistensi dan Konstruksi Ilmu Kalam Sebagai Disiplin Keilmuan Islam”. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mempertajam pemahaman mahasiswa dan tenaga pendidik terkait dengan perkembangan Ilmu Kalam, sebagai sebuah keilmuan yang dianggap stagnan bagi sebagian kalangan. Kebutuhan akan pemahan terhadap Ilmu Ialam dan kontruksi ilmu kalam dari model klasik, yang mendiskusikan terkait teologi ketuhahanan bergeser pada pada teologi sosial, demi memberikan pemahaman yang komprehensif dan humanis dalam menghadapi krisis sosial. Kegiatan ini berlangsung pada hari Jum’at tanggal 19 Mei 2023, dengan pemantik Fuad Mahbub Siraj, MA., Ph.D, Ketua prodi Falsafah dan Agama Universitas Paramadina. Kegiatan dilaksanakan secara hybrid menggunakan aplikasi zoom meeting dan ruangan Auditorium Mini lantai III Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama, UIN Imam Bonjol Padang, Sungai Bangek. Kegiatan dibuka oleh Wakil Dekan I dan dihadiri oleh para dosen dan mahasiswa Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama. Kegiatan dijadwalkan pada jam 08.00 sampai 11.00 WIB.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *